Sunday, April 17, 2011

Teaser Drama "Lie To Me"




Yoon eun Hye, si Princess di "Princess hours" kini berakting kembali dalam drama  "Do You Lie To Me". Di drama ini ia memerankan Go Ah Jung, Pegawai Grade 5 di kementrian Kebudayaan.

Dalam perannya ini, Yoon Eun Hye dikisahkan mendapat tugas dari kementrian untuk  Event Turisme dunia. Ia mengorganisir event masakan tradisional Korea di Junbuk Gochang Fortress. Event tersebut  berlangsung dengan meriah. Pujian berdatangan dari semua tamu dari seluruh dunia.

Namun keadaan berubah drastis saat angin musim semi bertiup agak keras dan menjatuhkan buah-buahan  di sebuah pohon yg letaknya berdekatan dengan event. Buah tersebut jatuhtepat ke atas sarang tawon. Tawonpun berhamburan serentak keluar sarang dan mulai menyerang para tamu didekatnya. Acara pun menjadi kacau berantakan. Semua orang berusaha menyelamatkan diri.

Adegan ini, diikuti 200 orang figuran, 50 orang diantaranya adalah kru, 20 orang aktor internasional (bule) dan 120m orang figuran lokal.




yoon Eun Hye mengatakan sangat menikmati perannya kali ini, karena karakter Go Ah Jung yg riang gembira dan cerdas . Go Ah Jung digambarkan sebagai gadis ceria, pantang menyerah yg sedang mencari cinta. Pada akhirnya ia terlibat percintaan dengan seorang manajer hotel Hyun Ki Moon (diperankan Kang Ji Hwan). Keduanya terlibat skandal pernikahan yg menghebohkan , hanya karena kebohongan kecil mereka.

Drama bergenre komedi-romantis ini dijadwalkan akan menggantikan "Midas" yg akan berakhir masa tayangnya 9 Mei mendatang.
  


Kang  Ji Hwan dan Yoon Eun Hye

by: MoonLady
cr: Allkpop

No comments:

Post a Comment